Analisa Biaya Perkerasan Jalan Telasah

HITUNGSIPIL.COM - Alhamdulillah, pada kesempatan kali ini saya akan mencoba berbagi materi ilmu sipil yang diharapkan bermanfaat bagi kita semua. Namun, dalam materi ini yang dibahas hanya “Perhitungan Perkerasan Jalan Telasah atau Telford” saja.

Jalan merupakan sendi kehidupan manusia yang tidak akan pernah terpisah dari kehidupan manusia. Jalan juga merupakan suatu sarana publik yang sangat vital bagi keberlangsungan ekonomi masyarakat. Maju atau tidaknya suatu daerah dinilai dari konstruksi jalan yang bagus.

Kita sering menyaksikan berita tentang demo yang dilakukan oleh masyarakat apabila kondisi jalan di daerah mereka rusak. Seperti halnya yang terjadi di daerah saya, di kota kelahiran saya ada suatu jalan yang rusak, penuh debu dan lubang sehingga kalau melewati jalan tersebut harus bersiap-siap menghirup debu dan mata perih. Padahal, status jalan tersebut adalah jalan nasional yang menghubungkan provinsi Jawa barat dan Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta.

Perkerasan Jalan Telasah merupakan salah satu cara meningkatkan kondisi jalan tanah sebelum dilakukan perkerasan lanjutan seperti pengaspalan atau rabat beton.

Sebagai Kader Teknik Desa, saya pribadi baru tahap belajar tentang Perhitungan Biaya yang dibutuhkan untuk perkerasan jalan telasah atau telford.

Perkerasan Jalan Telasah
Contoh Perkerasan Jalan Telasah

Sekedar berbagi pengalaman saja, bahwasannya saya memiliki pengalaman yang cukup soal perkerasan jalan, yaitu dari tahun 2010 sampai sekarang. Tentu saja itu belum apa-apa jika dibandingkan dengan teman-teman yang udah sangat berpengalaman lebih dari saya, tetapi karena keinginan saya untuk berbagi, maka akhirnya timbullah suatu ide untuk menulis artikel ini.

Secara umum, pengertian telasah adalah teknik perkerasan jalan dengan menggunakan batu belah dimana posisi pemasangan batu runcing ke atas. Telasah merupakan kebalikan dari telford.

Prinsip Pemasangan Jalan Telasah

Pada pengerjaan perkerasan jalan telasah, ada beberapa prinsip yang harus diperhatikan yaitu :
  1. Lebar Jalan Minimal 2 Meter dan Maksimal 3,5 Meter,
  2. Tingkat kemiringan 15%,
  3. Kondisi Jalan Baru, artinya kondisi jalan yang akan dilakukan perkerasan masih tanah,
  4. Jika dilakukan pemadatan, bisa dilakukan secara manual maupun dengan alat pemadat maksimal 8 ton.

Prinsip Perhitungan Perkerasan Jalan Telasah

Perhitungan kebutuhan volume bahan dan pekerja adalah sebagai berikut :
1. Bahan
  • Batu Belah : 15/20 Cm
  • Sirtu
  • Pasir Urug

2. Pekerja
  • Pemecah Batu
  • Tukang
  • Pekerja Biasa
  • Tukang Gali

Untuk memudahkan Anda, kami sudah menyediakan file yang siap digunakan untuk menghitung rencana anggaran biaya perkerasan jalan telasah. Silahkan download filenya dibawah ini!

Hitungsipil.com adalah blog yang kami persembahkan untuk pembaca yang membutuhkan rujukan dalam bidang teknik sipil

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »